REGIONAL

TELAH DIBUKA KEMBALI TEMPAT WISATA KOLAM RENANG DAN CAFE ARJUNA IRENG DI JALAN RAYA KARANGAMPEL -JATIBARANG DESA SUDIKAMPIRAN KECAMATAN SLIYEG INDRAMAYU

Indramayu,( Transtwonews) – Bagi warga di Wilayah Kabupaten lndramayu dan sekitarnya mungkin tidak asing lagi mendengar Taman Wisata Kolam Renang Arjuna Ireng dan Cafe Arjuna’ Ireng yang sudah lama ada, sebelum masa covid 19 kolam renang Arjuna Ireng ini sempat buming dan cukup membludak diserbu para pengunjung dan pada pasca Covid 19 beberapa waktu yang lalu sempat ditutup karena Covid 19, untuk saat ini untuk para pelajar baik dari tingkat pendidikan SD, MI, SMA, maupun Madrasah Aliyah juga pengunjung umum bisa berkunjung ke Kolam Renang Arjuna Ireng dimana kolam renang ini telah dibuka kembali dengan suana yang cukup asri dan gampang di cari karena tempat yang strategis dipinggir jalan raya atau jalan antara Karangampel – Jatibarang.

n

Pembukaan Kolam Renang Arjuna Ireng dan Cafe Arjuna’ Ireng ini dibuka langsung oleh Saefudin Zuhri selaku pengelola Kolam Renang Arjuna Ireng dan Cafe Arjuna dengan memberikan Karcis Tanda masuk perdana kepada salah seorang pengunjung, adapun Lokasi Obyek wisata Kolam Renang Arjuna Ireng dan Cafe Arjuna’ Ireng masih tetap ditempat semula yaitu terletak di Jalan Raya Jatibarang – Karangampel Desa Sudikampiran Kecamatan Sliyeg Kabupaten lndramayu, Sabtu,04-Mei-2024.

Saat ditemui awak media online Transtwonews, Saefudin Zuhri selaku pengelola Kolam Renang Arjuna Ireng dan Cafe Arjuna’ Ireng menuturkan, kolam renang Arjuna Ireng ini sebagai edukasi dan pembelajaran renang bagi para siswa siswi mulai dari tingkat SD,MI, SMP, SMA juga Madrasah Aliyah serta untuk pengunjung umum baik anak-anak maupun orang dewasa, bisa berlatih renang disini karena kolam renang Arjuna Ireng ini cukup bersih dan tersedia jajanan makanan ringan, bakso, mie ayam, juga minuman mineral, seperti es campur, es jeruk, es jus serta makanan ringan lainnya, yang telah tersedia bagi para pengunjung.

Dijelaskan Saefudin Zuhri, kolam renang Arjuna Ireng ini setiap harinya buka dari jam 08.00 pagi dan tutup jam 17.00 sore, adapun untuk tiket masuk cukup terjangkau yaitu untuk anak-anak sebesar Rp.10.000 dan orang dewasa Rp.12.000.
Adapun kedalaman kolam renang ini berpariasi untuk tingkatan SMP hingga SMA kedalaman nya 1,20 meter ( seratus dua puluh centimeter) dan untuk tingkatan anak anak SD, MI kedalaman kolam nya mulai dari 70 cm, 80 cm, 90 cm hingga 1 meter.

Ditambahkan Saefudin Zuhri, dengan dibuka nya kolam renang Arjuna Ireng ini warga di Wilayah Indramayu dan sekitarnya tidak perlu jauh-jauh mencari kolam renang untuk anak anak nya cukup di Wisata Kolam Renang Arjuna Ireng saja. Sehingga dengan dibuka nya kembali kolam renang Arjuna Ireng ini bisa memajukan perekonomian masyarakat disekitar kolam renang dan masyarakat Indramayu umumnya.

j
Masih menurut Saefudin Zuhri disamping telah dibuka kembali Wisata Edukasi Kolom Renang Arjuna Ireng kami juga kembali membuka Cafe Arjuna’ Ireng yang buka setiap hari dari mulai jam 19.00 malam hingga pukul 23.00, perlu kita ketahui bersama Cafe Arjuna’ Ireng ini tidak menyediakan minuman beralkohol ataupun jenis minuman terlarang lainnya, kami menyediakan menu dan minuman sebagaimana mestinya, tuturnya.

Ditempat terpisah salah satu seorang pengunjung Satori asal Desa Karangampel Kecamatan Karangampel mengatakan, saya merasa senang bisa kembali berenang di kolam renang Arjuna Ireng yang ada di Desa Sudikampiran Kecamatan Sliyeg atau yang sering kita kenal dengan sebutan Desa Pringkasap ini, dimana yang dulu sempat of dan sekarang dibuka kembali, disini tempat nya cukup bersih dan mudah dijangkau dari tempat kediaman saya, pungkasnya.

( Kamal)

Facebook Comments Box

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button