POLRI

Bhabinkamtibmas Polsek Pameungpeuk Polresta Bandung Lakukan Penyuluhan di SMPN P2

Kab Bandung,(transtwonews) – Bhabinkamtibmas Desa Bojongkunci , Aipda Adin memberikan Penyuluhan ke sekolah SMPN Pameungpeuk 2 yang berlokasi di kp Hegarsari RW 02 Desa Bojongkunci Kecamatan Pameungpeuk , Selasa ( 7/11/23 ).

Kegiatan penyuluhan tersebut terkait Bullying / perundungan yang kerap terjadi di medsos. Bhabinkamtibmas Aipda Adin, mulai pagi jam masuk sekola sudah berdiri di gerbang pintu halaman sekolah untuk bersalaman dengan siswa – siswi Sekolah SMPN Pamengpeuk 2.

Setelah bersalaman dilanjut dengan memberikan arahan terkait bullying / perundungan dari kelas ke kelas sebelum mata pelajaran sekolah di mulai .

Kegiatan tersebut disambut antusias oleh para guru dan siswa, karena guru sangat mengharapkan adanya pihak kepolisana dapat memberikan pembinaan serta pengetahuan untuk mengantisipasi masalah – masalah yang kemungkinan terjadi pada siswa terkait pelanggaran hukum di sekolahnya.

Kegiatan ini dimaksudkan untuk mencegah perbuatan yang melawan hukum, ” ini sebagai bentuk komitmen Polsek Pameungpeuk dalam menciptakan belajar yang aman dan bebas dari praktek bulyyig yang selama ini menjadi perhatian dunia pendidikan, jelas Aipda Adin kepada awak media transtwonews saat memberikan penyuluhan .kegiatan tersebut di hadir para guru.

Bhabinkamtibmas dan Babinsa akan terus menjaga kondusifitas di wilayah hukumnya dengan terus melakukan upaya menyambangi sekolah atau pun masyarakat.(Dhany).

Facebook Comments Box

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
Social Share Buttons and Icons powered by Ultimatelysocial
WhatsApp
Instagram
FbMessenger