Waspadai Terjadinya Bencana, Polres Sumedang bersama BBWS Citarum Tinjau Lokasi Longsor Di Sawahdadap
Sumedang,(transtwonews) – Polsek Cimanggung Polres Sumedang bersama BBWS Citarum melaksanakan pengecekan lokasi longsor pasca banjir bandang yang terjadi di Dusun Cisurupan Desa Sawahdadap Kecamatan Cimanggung, Sumedang. Kamis (19/01/2023).
Petugas Bhabinkamtibmas Desa Sawahdadap Aipda Deni bersama Kepala Balai Teknik Sabo BBWS Pusat I Putu Edi Purna Wijaya melaksanakan pengecekan ke lokasi longsor di Desa Sawahdadap, Cimanggung.
Kapolres Sumedang AKBP Indra Setiawan, S.H., S.I.K, melalui Kasi Humas AKP Dedi Juhana yang ditemui ditempat terpisah menerangkan kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka meninjau perkembangan lokasi yang longsor pasca banji bandang yang terjadi beberapa waklu lalu.
“Petugas Bhabinkamtibmas dari Polsek Cimanggung bersama unsur terkait melaksanakan assessment terhadap kultur hara tanah di lokasi yang sempat longsor pada waktu lalu.” Ujar Dedi.
“Hal ini tentunya dilakukan untuk meninjau kondisi lahan tersebut, sehingga bisa meminimalisir potensi hal serupa terjadi”. Lanjut Dedi.
“Tentunya kami dari Polres Sumedang menghimbau kepada masyarakat, agar tetap waspada karena cuaca ekstrim dan tidak menenti akhir akhir ini berpotensi menimbulkan potensi bencana”. Kata Dedi.
“Apabila masyarakat melihat adanya potensi adanya bencana, sehingga membutuhkan kehadiran dari petugas, jangan ragu untuk menginformasikan kepada kami melalui sarana kontak yang ada”. Pungkas Dedi.**