Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 di Lapas Garut
Garut,(Transtwonews).- Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Garut menggelar upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila tahun 2024. Upacara dihadiri langsung oleh Kalapas, Rusdedy, Ka.Rutan, Fahmi Rezatya Suratman, Kabapas, Moch Kund Bedraningrat serta Petugas Pemasyarakatan Garut Raya, bertempat di lapangan upacara Lapas Garut. Sabtu, (01/06)
Karutan Garut bertindak sebagai Inspektur upacara.Di Peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024 dengan tema, “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas Tahun 2045”.
Usai pelaksanaan upacara di Lapas, seluruh peserta upacara langsung mengikuti upacara tingkat Nasional melalui kanal Youtube BPIP RI.
Presiden RI, Ir. Joko Widodo menyampaikan sambutan, agar semua pihak memperkokoh bangsa dan bekerja sama membangun ekonomi nasional.
Lebih lanjut, Presiden berharap masyarakat dapat menjaga Pancasila sebagai ideologi bangsa.
“Menjadikan Pancasila sebagai ideologi yang bekerja, dirasakan manfaatnya oleh seluruh tumpah darah Indonesia serta bergerak aktif memperkokoh nilai Pancasila mewujudkan Indonesia Maju”.pungkasnya
(Ayi Ahmad)