TNI

Tak Kenal Hari Libur, Satgas TMMD Genjot Terus Pengwcoran Jalan dI Lokasi TMMD

Sumedang,(transtwonews) – Meski hari libur, semangat para prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 di desa Pamulihan Kecamatan Situraja tak surut. Pengecoran jalan terus dikebut demi mempercepat penyelesaian target pembangunan infrastruktur di wilayah tersebut. Senin(12/05/2025)

Di bawah terik matahari, personel Satgas TMMD bersama warga setempat bahu-membahu melanjutkan pengecoran jalan penghubung antar dusun yang menjadi salah satu sasaran fisik utama dalam program TMMD tahun ini. Meski tanpa libur, mereka tetap menunjukkan semangat dan kerja keras demi kepentingan masyarakat.

“Kami tidak mengenal hari libur. Selama program TMMD ini berlangsung, kami akan terus bekerja maksimal agar pembangunan selesai tepat waktu dan manfaatnya bisa segera dirasakan masyarakat,” ujar Praka Feisal, salah satu personel yang ikut dalam pengecoran.

Sementara itu, warga setempat sangat mengapresiasi kerja keras Satgas TMMD. “Kami sangat terbantu dengan kehadiran TNI. Jalan alternatif yang dibuka oleh Satgas TMMD dari nol sekarang mulai kelihatan bagus dan bertahap di cor. Ini akan memudahkan kami dalam beraktivitas, dan akan meningkatkan tingkat perekonomian deaa Kami ” ujar Dedi, salah satu warga yang ikut gotong-royong.

Program TMMD ke-124 ini tidak hanya bertujuan membangun infrastruktur, tetapi juga mempererat kemanunggalan TNI dan rakyat. Melalui gotong-royong dan kebersamaan, harapannya pembangunan yang dilakukan dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi masyarakat.(Red/Pendim)

Facebook Comments Box

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button