POLRI

Sinergitas TNI-POLRI Monitoring Penyaluran BLT  Yang Bersumber Dari DD TA Tahun 2024

Cimanggung,(transtwonews) – Bertempat di aula kantor Desa Sindulang Kecamatan Cimanggung Kabupaten Sumedang, Bhabinkamtibmas Desa Sindulang Polsek Cimanggung Polres Sumedang Polda Jabar BRIPKA EKIH MINTARA beserta Babinsa PELDA MAMPAN MANALU, telah melaksanakan monitoring kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) berupa uang tunai sebesar Rp. 300.000,- (tiga ratus ribu rupiah) per bulan kepada warga Desa Sindulang Kecamatan Cimanggung Kabupaten Sumedang. Selasa (12/11/2024).

Kegiatan tersebut di hadiri  Kepala Ds. Sindulang Ujang Supriatna, S., Pd. Beserta Perangkat Desa,Bhabinkamtibmas Ds. Sindulang Bripka Ekih Mintara,Babinsa Ds. Sindulang Pelda Mampan Manalu dan Warga penerima bantuan sebanyak 50 orang.

Bantuan yang di distribusikan oleh perangkat Ds. Sindulang berupa uang tunai sebesar Rp900.000,- (sembilan ratus ribu rupiah) untuk bulan 10, 11 dan 12 Tahun 2024,

Bantuan ini merupakan  merupakan program bantuan dari pemerintah untuk warga masyarakat Desa Sindulang, yang bersumber dari Dana Desa (DD) dengan jumlah Keluarga Penerima Mamfaat (KPM) Sebanyak 50 KPM,Pungkas Bhabinkamtibmas

Red

Facebook Comments Box

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button