PEMDES

Seru , Debat Kaka Beradik Memperebutkan Kursi Kepala Desa Katapang

Kab Bandung,(transtwonews) – Pemilihan Kepala Desa Katapang yang akan di laksanakan pada tanggal 11 Oktober 2023. Hari ini memasuki hari kampanye hari ke 3 yaitu kampanye dialogis yang selenggarakan di GOR Desa Katapang Sabtu 7 Oktober 23.

Ketua panitia ( P2KD ) Desa Katapang Dudung Ruswandi SPd, memandu acara
Kampanye dialogis yang berlangsung di GOR Desa diikuti 2 calon kepala desa Kaka beradik , Dodi Kusmayadi ( 1 ) sebagai Kaka asli dari Heri Fajri ( 2 ) beradu gagasan dalam kampanye dialogis tersebut,

Diawali dengan pemaparan dari nomor urut ( 1 ) Dodi Kusmayadi sebagai kakak asli dari Heri Fajri memaparkan visi misi nya , dilanjut kan dengan pemaparan nomor urut ( 2 ) Heri Fajri sebagai adik dari Dodi Kusmayadi dan juga sebagai incumbent.

Setelah masing masing kedua calon memaparkan visi misi , di lanjut dengan pertanyaan dari masing – masing Fanelis kepada kedua calon . Yang dibacakan oleh Forkopimcam selanjutnya secara acak dipilih pertanyaan untuk ke dua Calon Kades tersebut.

Secara bergantian ke dua Kaka beradik yang juga sebagai calon kepala desa Katapang menjawab semua pertanyaan yang di bacakan oleh Fanelis, adu gagasan dari kedua Calon Kepala Desa dipertontonkan kapada yang hadir tersebut .

Hadir dalam kampanye dialogi Pilkades katapang , Camat Katapang Ahmad Hidayat, Polsek Katapang Kompol Asep Surahman S.AP. Danramil 2405 / Arjasari Kapten Inf Supriyadi, Panwas P2KD sekcam Katapang , para RW dan BPD serta pendukung dari dua kubu.

Tahapan kampanye masuki hari ke 3 merupakan hari terahir kampanye dengan diisi dengan kampanye dialogis , adu program terjadi dari kedua calon yang di sampaikan pada acara tersebut.

Kampanye dialogis di hadiri dari masing masing calon didampingi 4 orang pendukung sebanyak 60 orang memadati ruang tempat kampanye dialogis karena di batasi agar suasana terasa nyaman. Kampanye dialogis tersebut berjalan aman dan kondusif sesuai harapan semuanya.
(Dhany) 

Facebook Comments Box

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button