Pesantren Kilat Ramadhan: Pemberian Materi ESQ untuk Warga Binaan di Rutan Kelas IIB Garut

Garut ,(Transtwonews).– Dalam rangka memenuhi hak warga binaan pemasyarakatan (WBP) untuk mendapatkan pembinaan kerohanian selama menjalani pidana, Rutan Kelas IIB Garut menggelar kegiatan Pesantren Kilat Ramadhan dengan pemberian materi Emotional Spiritual Quotient (ESQ) bertempat di Musholla Rutan Garut pada Kamis, 06 Maret 2025.
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai pihak, di antaranya Pembina dan petugas sebagai pengawas, empat orang penyuluh dari Dinas Sosial Kabupaten Garut, serta para santri dari Rutan Kelas IIB Garut. Pesantren Kilat ini bertujuan untuk memberikan pembekalan rohani kepada warga binaan, yang diharapkan dapat membantu mereka dalam meningkatkan kualitas diri secara emosional dan spiritual.
Para penyuluh dari Dinas Sosial Kabupaten Garut menyampaikan materi mengenai Emotional Spiritual Quotient (ESQ), yang bertujuan untuk meningkatkan kecerdasan emosional dan spiritual warga binaan. Setelah sesi penyampaian materi, acara dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang memberikan kesempatan bagi para peserta untuk mendalami lebih lanjut tentang konsep ESQ dan penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.
Kegiatan Pesantren Kilat Ramadhan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif kepada warga binaan, baik dalam pengembangan diri maupun dalam memperbaiki kualitas kehidupan spiritual mereka selama berada di rutan.pungkasnya
( Ayi Ahmad)