REGIONAL

KUNJUNGI LAPAS GARUT, KADIVPAS JABAR : “NIAT IKHLAS SEBAGAI NILAI IBADAH” 

Garut,(Transtwonews).- Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kanwil Kemenkumham Jawa Barat, Kusnali melaksanakan kunjungan kerja dan Monitoring pada Lapas Garut. Senin, (28/08).

Disambut langsung oleh Kalapas, Kadivpas meninjau langsung pelayanan kunjungan, blok hunian serta berkomunikasi dengan warga binaan terkait peri kehidupan di dalam Lapas.

Usai meninjau langsung pelayanan kunjungan, Kadivpas bertindak sebagai Pembina Apel Siang seraya memberikan arahan kepada Petugas.

Dalam arahannya kadivpas menyampaikan, “Di era digital ini, Petugas Pemasyarakatan harus peka terhadap masukan dan pengaduan. Jadikan sebagai bahan evaluasi untuk memperbaiki organisasi”.

Kadivpas melanjutkan, “Tanyakan pada diri kita, adakah peran positif yang telah disumbangkan pada organisasi. Pastikan saudara tetap ‘Merah Putih’, jangan mengkhianati keagungan Pemasyarakatan. Sekali lagi, jaga betul Marwah Pemasyarakatan. Buktikan bahwa kita mampu Zero Halinar”, pungkasnya.

Pada kesempatan ini juga Kadivpas memberikan kultum Ba’da Ashar di Masjid Al-Hidayah Lapas Garut. Kadivpas merasa bahagia bahwa di Lapas Garut banyak ahli surga.

“Saya sangat bahagia, ciri ahli surga adalah yang menjaga sholatnya. Agar kita senantiasa bersholawat sebagai rasa syukur, kepada Nabi Muhammad SAW serta bermunajat kepada Alloh SWT”.

Kadivpas berpesan agar Niat ikhlas sebagai ibadah. Berbuat kebaikan akan menghasilkan kebaikan.Pungkasnya (Ayi Ahmad)

Facebook Comments Box

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
Social Share Buttons and Icons powered by Ultimatelysocial
WhatsApp
Instagram
FbMessenger