REGIONAL

Kopaga PKK Palasari Bangun Gedung Baru Koperasi

Kab Bandung,(transtwonews) – Koperasi Simpan Pinjam ( KSP ) Kopaga PKK Palasari adalah Koperasi yang di bentuk dari masyarakat PPK yang berada di wilayah Palasari Pameungpeuk suatu bentuk usaha koperasi yang merupakan ekonomi kerakyatan yang berada di Indonesia yaitu lembaga keuangan bukan bank dengan kegiatan menerima simpanan dan memberikan pinjaman uang kepada anggotanya, seperti yang di atur dalam peraturan Otoritas Jasa Keuangan ( OJK ) nomer 5 Tahun 2014. Tentang Penyelenggara usaha Lembaga Keuangan Mikro.

Kopaga PKK Palasari, dengan berbadan hukum; Ahu – 0004356 Ah 01-27- 2022 meresmikan gedung baru yang berlokasi di Jl Raya Banjaran No 06 Rt 04 Rw 02 Kp Palasari Desa Bojongmanggu Kecamatan Pameungpeuk , Rabu ( 26/72023 ).

Ketua Koperasi Kopaga PKK Palasari, Fahrina Fahny. Menjelaskan bahwa dirinya semenjak tahun 2000 – 2006 sebagai anggota pengawas koperasi, dari 2006 – 2009 terpilih sebagai ketua koperasi , dari 2009 – 2014 dirinya merubah rencana kerja dan sampai sekaranya masih tetap menjadi ketua koperasi .

Pasa tahun 2011 dirinya terpilih sebagai koperasi terbaik dan dapat penghargaan dari Bupati Dadang Nasser, dan di tahun 2016 dapat pengghargaan dari Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan sebagai koperasi terbaik tingkat Jawa Barat yang ke 2, dan di tahun 2022 juga dapat penghargaan dari Bupati Bandung yang sekarang Dadang Supriatna sebagai koperasi terbaik tingkat Kabupaten Bandung.

” Inilah banguanan koperasi yang merupakan hasil dari anggota, piur tanpa bantuan pihak ke 3 untuk target kedepannya kita tingkatkan partisipasinya dan kewajibannya juga harus di tingkatkan ini yang akan menentukan sebuah koperasi berhasil ,” jelas Fahrina .

Mengingat betapa pentingnya partisipasi anggota , organisasi koperasi diharapkan tidak lagi menunggu anggota berpartisipasi secara aktif akan tetapi organisasi koperasi lah yang mengajak langsung anggota untuk berpartisipasi.” pungkas Fahrina.

Tampak hadir dalam peresmian gedung Koperasi Kopaga PKK Palasari Camat Pameungpeuk, Agus Hindar Ruswanto bersama jajarana, Kapolsek Kompol Imron Rosadi, Undangan lain serta anggota dan pengurus Koperasi Kopaga PKK Palasari .

Dhany.

Facebook Comments Box

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button