PEMERINTAHAN

Bupati Resmikan Masjid Al Ikhlas dan Launching Pelayana Online Si Pantes RSUD Ottista

Bupati Bandung,(transtwonews) – HM Dadang Supriatna meresmikan Masjid Al Ikhlas dan sekaligus Launching Pelayanan Online si Pantes serta Pembukaan Layanan Hemodialisis di Rumah Sakit Otto Iskandarninata , Soreang Kabupaten Bandung , Jln Raya Gading Tutuka Jumat ( 9/6/23 ).

Pembangunan Masjid Al Ikhlas di bangun dari hasil gotong royong karyawan RSUD Ottista , pembangunan selama 11 Bulan dengan menelan biaya. 1, 25 Miliar , ” jelas dr Riantini . MMRS , sebagai Kepala RSUD Ottista.

Sementara itu Bupati Bandung menyampaikan dalam peresmian Masjid Al Ikhlas RSUD Ottista Soreang , semoga segala bentuk pembangunan Masjid Al Ikhlas ini menjadikan ladang pahala yang terus mengalir bagi yang telah menyisihkan harta nya di jalan Alloh dengan membangun Masjid ini .

Lebih lanjut Bupati mengatakan dalam peresmian Masjid serta program Pelayanan Online sipantes RSUD Ottista ini merupakan salah satu inovasi yang sangat luar biasa yang dilaksanakan oleh RSUD Ottista semoga pelayanan Online sipantes tidak ada lagi yang antri dan ini bisa meminimalisir pelayanan sehingga setelah melalui aplikasi sipantes ini pendaftar bisa terjawab oleh pihak rumah sakit sehingga tanggal dan waktunya dalam pelayanan bisa langsung ditentukan dengan pendaftaran secara online memang ini sudah harus benar benar siap dalam pelayanannya .” Terang Bupati.

” Saya harapkan kepada jajaran RSUD Otista dalam hal pelayanan pelaksanaan yang dikedepankan adalah pelayanan dulu terhadap pasien yang sifatnya urgent harus dulu di selamatkan setelah itu baru kita hitung apa menggunakan BPJS atau umum dsb, karena ini merupakan hak dasar masyarakat agar bisa mengurangi keluhan keluhan masyarakat.” UngkapNya.

Kemudian terkait dengan pelayanan Hemodialisis di RSUD Ottista, ini merupakan komitmen Pemerintah untuk menyediakan layanan kesehatan yang berkualitas dan Pemerintah Kabupaten Bandung akan terus berupaya menjadi pelayan terbaik dalam meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dengan lingkungan yang bersih dan pelayanan yang terbaik.” pungkas nya.(Dhani)

Facebook Comments Box

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button