Anjangsana Abuya bersama Kapolres Sumedang Menjalin Erat Silaturahmi Kamtibmas
Sumedang,(transtwonews) – Bulan Rajab adalah salah satu dari empat bulan mulia atau disebut dengan asyhurul hurum, adapun empat bulan tersebut adalah Dzulqa’dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab, mengingat betapa mulianya bulan Rajab, umat Islam dianjurkan mengetahui kapan datangnya bulan tersebut agar dapat memperbanyak waktu ibadah sunah, bulan Rajab sendiri merupakan bulan ketujuh dalam kalender hijriah yang sangat dinantikan oleh umat muslim karena masuk sebagai bulan haram atau bulan suci.Rabu(31/01/2024).
Momentum bulan Rajab ini diisi dengan kegiatan anjangsana Pimpinan Pondok Pesantren As-Syifaa Walmahmudiyyah Sumedang K.H. Muhammad Muhyidin Abdul Qodir Al-Manafi, M.A., bersama Ustad Endang dan Ustad Anwar ke rumah dinas Kapolres Sumedang AKBP Joko Dwi Harsono, S.I.K., dihadiri Waka Polres Sumedang Kompol Meilawaty, S.H.,S.I.K.,M.M., PJU Polres Sumedang sekira pukul 19.00 Wib s.d 21.00 Wib bertempat di rumah Dinas Kapolres Sumedang Jalan Prabu Geusan Ulun Sumedang.
Dalam tausyiahnya Abuya K.H. Muhammad Muhyidin Abdul Qodir Al-Manafi, M.A., menyampaikan “kekuasaan Allah Swt dalam penciptaan manusia, pentingnya silaturahmi telah ada dari jaman ke jaman sejak jaman Nabi Adam AS. sebagai pengikat sejarah umat Islam” ujar Abuya.
“Tugas Ulama terbantu oleh Polri begitupun sebaliknya tugas Polri terbantu oleh tugas Ulama karena yang kita kerjakan bersama adalah untuk menyelamatkan warga masyarakat, selanjutnya ada Tim Asmaul Husna Polres Sumedang yang membacakan Asmaul Husna dalam acara keagamaan yang ada hanya di Indonesia di negara lain tidak terlihat” ujar Abuya.
Kapolres Sumedang AKBP Joko Dwi Harsono, S.I.K., sangat berbahagia dengan kehadiran Abuya terutama dalam Bulan Rajab ini menjadi keberkahan bagi semuanya, tentunya Polres Sumedang yang selama ini sudah terjalin baik hubungan silaturahmi dengan Abuya selalu mendukung dan berperan aktif dalam kegiatan di Pondok Pesantren As-Syifaa Walmahmudiyyah Sumedang, kegiatan MTB (Majelis Ta’lim Bersatu) di Masjid Agung Sumedang yang di gelar setiap Kamis malam di Masjid Agung Sumedang memiliki dampak positif terhadap kondusifitas situasi masyarakat dan kondisi di wilayah Sumedang yang sejuk damai dan aman.***