LAPAS GARUT GELAR PENANDATANGANAN PAKTA INTEGRITAS NETRALITAS PEGAWAI

Garut,(transtwonews) – Lapas Garut melaksanakan Ikrar Bersama dan Penandatanganan Pakta Integritas Netralitas Pegawai. Rabu, 15 Februari 2023.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di ruang aula dan diikuti oleh seluruh Pegawai. Kegiatan ini juga dilaksanakan berdasarkan arahan Sekretaris Jenderal Kemenkumham RI dan Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Barat.
Dalam amanatnya Kalapas menyampaikan, kegiatan ini untuk menunjukan integritas dan netralitas Pegawai Lapas Garut dalam rangka persiapan menjelang Pemilu tahun 2024.
Terlebih, guna mencegah terjadinya gerakan-gerakan yang dilakukan oleh Pegawai untuk memenangkan suatu golongan atau pihak tertentu.
Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan Pembacaan Ikrar Bersama serta Penandatanganan Pakta Integritas Netralitas Pegawai.