PEMERINTAHAN

Wamen ATR / BPN Bagikan Sertifikat PTSL Door to Door Kepada Masyarakat

Kab Bandung,(transtwonews) – Wamen ATR / Waka BPN Raja Juli Antoni , didampingi Bupati Bandung HM Dadang Supriatna bersama Kepala BPN Kabupaten Bandung , Rahmat menyerahkan sertifikat program PTSL di Desa Sindang Panon, Minggu (8/10/23).

Penyerahan Sertifikat PTSL simbolis diberikan kepada 15 orang penerima manfaat secara door to door oleh Wamen beserta Bupati Bandung di Kampung Sukarame RT 03 RW 02 Desa Sindang panon.

Penyerahan Sertifikat Program PTSL milik warga selesai selama 2 bulan dan tidak dipungut biaya menurut keterangan warga masyarakat yang menerima sertifikat saat di tanya Wamen .

Sementara itu Kepala ATR / BPN Rahmat mengatakan saat di , dari yang di targetkan 60. 000 Sertifikat PTSL yang sudah selesai sudah di berikan secara bertahap dan untuk Desa Sindang Panon sebanyak 1500 bidang baru terealisasi sekitar 740 dan diharapkan sisanya bisa selesai di akhir tahun 2023.
Harapannya semakin banyak yang kita serahkan produk – produk PTSL kepada masyarakat di Kabupaten Bandung.

(Dhany )

Facebook Comments Box

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button