PEMERINTAHAN

Badan Kesbangpol Kabupaten Bandung Sosialisasikan P4GN

Kab Bandung,(transtwonews) – Pemerintah Kabupaten Bandung melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik mengadakan Sosialisasi Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika ( P4 GN ) dalam upaya mewujudkan Kabupaten Bandung Bedas Bersih Narkoba, di gelar di Sutan Raja Hotel & Convention Centre, Kamis ( 12 /09/24 ).

p

Menurut Kepala Badan Kesbangpol Kabupaten Bandung, Drs Bambang Sukmawijaya , MSi , Kegiatan ini sudah kita laksanakan beberapa kali artinya dengan berbagai segmen dari masyarakat kita menyasar generasi muda, kader- kader / Ibu PKK karena narkoba ini peredaran gelap atau jangan sampai terpapar karena tidak terlepas dari situasi suasana keluarga.

” Kami sosialisasikan dengan minta bantuan dari kader- kader PKK bagaimana membina bahwa kader kader PKK atau ibu – ibu rumah tangga ini agar menjadi benteng dikeluarganya sehingga peredaran gelap narkotika ini tidak masuk dalam rumah tangga.” Ujar Bambang.

Dengan diadakannya sosialisasi pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba dengan mengedepankan materi pendidikan secara empiris dan aplikatif dan bukan kepada teori saja maka sesuai dengan visi misi kabupaten bandung ” Wujudkan Bandung Bedas Bebas Narkoba ” dengan harapan agar mempersempit dan mengurangi ruang gerak generasi muda yang tadinya tidak tahu menahu pada akhirnya kita berikan pengetahuan pemahaman pada generasi muda untuk menjauhi narkoba.” Tandasnya

Narasumber dari kegiatan ini kami hadirkan, Polresta Kasat Narkoba, Rumah Sakit Jiwa Cisarua dan praktisi dari lapas Jelekong.

Dhany

Facebook Comments Box

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button