PEMDES KALIANYAR MENGGELAR OPSIH BANTARAN SUNGAI KALIANYAR SEPANJANG 3 KILOMETER

Indramayu, (Transtwonews) – Untuk memenuhi dan mencukupi kebutuhan air Musim Tanam ( MT ) disawah para petani dan masyarakat yang ada di Desa Kalianyar Kecamatan Krangkeng Kabupaten lndramayu, Kuwu Desa Kalianyar Sahroni Agus melakukan kegiatan Operasi Bersih (OPSIH) Pembersihan Sungai Kalianyar dengan mengerahkan puluhan orang perangkat Desanya serta Babinkamtibmas dan Babinsa desa setempat, dengan melakukan pembersihan bantaran Sungai Kalianyar dari sampah, kotoran dan berbagai material kayu atau sejenisnya yang menghambat dan menghalangi jalannya arus air sungai tersebut, kegiatan ini dilakukan selama tiga hari hingga selesai yang dimulai hari Kamis,(11/01/2024).
Ketika ditemui dilokasi kegiatan Kuwu Sahroni Agus, menuturkan pembersihan sungai Kalianyar sepanjang 3 kilometer ini dilakukan rutin setiap tahunnya, yaitu menjelang persemaian Musim Tanam (MT) 2024, hal ini saya lakukan untuk menjamin kesetetsediaan air yang cukup untuk para petani yang ada di Desa Kalianyar.
Dijelaskan Kuwu Sahroni Agus, sungai Kalianyar sepanjang 3 kilometer ini banyak material berupa sampah, bongkahan kayu, batang pisan dan material sampah lainnya sehingga kalo hal ini tidak dilakukan pembersihan maka akan menghambat aliran air yang mengalir ke sawah, oleh karena itu kami lakukan pembersihan dengan mengerahkan pamong Desa Kalianyar, dinas pengairan Kecamatan Krangkeng serta dibantu oleh anggota Koramil dan Polsek Krangkeng.
Ditambahkan Kuwu Sahroni Agus, kegiatan pembersihan sungai Kalianyar ini sudah kami agendakan sebagai kegiatan tahunan menjelang awal persemaian Musim Tanam ( MT ) semoga hal ini bisa bermanfaat bagi para petani dan masyarakat Desa Kalianyar , pungkasnya.( Kamal ).