Kemensos RI Bersama PT. Pos Indonesia Salurkan Bansos BPNT Tunai Di Kecamatan.Patrol Kabupaten. Indramayu Berjalan Lancar
Indramayu (Transtwonews) – Masyarakat dari 8 Desa yang ada di kecamatan patrol Diantara : Desa Patrol (799) , Desa Patrol Lor (553), Desa Patrol Baru (280),Desa Sukahaji (579),Desa Bugel (560), Desa Arjasari (485), Desa Mekarsari (294) Dan Desa limpas (439). Kemensos RI mengandeng PT. Pos Indonesia menyalurkan bansos dalam program BPNT dengan tunai kepada masyarakat/keluarga penerima manfaat sebesar nominal Rp. 600.000,- (enam ratus ribu rupiah) untuk periode pertama awal tahun 2022.
PT Pos Indonesia KCP Patrol akan menyalurkan kepada masyarakat (KPM) dengan jumlah 3989 dari 8 (delapan) Desa di wilayah Kecamatan Patrol yang akan menerima bantuan sosial BPNT secara tunai dan dilakukan sesuai jadwal pelaksanaannya dimasing-masing Desa dan berakhir pelaksanaan pada tanggal 27 Pebruari 2022.
Kepala Cabang Pembantu PT. Pos Indonesia Patrol Cahyadi mengatakan kepada awak media, “kami ditunjuk dan diberi kewenangan dari pemerintah untuk menyalurkan bansos BPNT tunai di wilayah Kecamatan Patrol di 8 Desa, penyaluran bansos BPNT ini bekerjasama dengan pihak terkait yakni pemerintah kecamatan Patrol, TNI- POLRI, Satgas Covid-19 tingkat Kecamatan dan pemerintah Desa serta TKSK Kecamatan Patrol.Kata Cahyadi
Lebih lanjut, teknis pengambilan bansos BPNT tunai ini dengan cara masyarakat yang mendapatkan surat panggilan dari PT..Pos Indonesia, segera datangi tempat penyaluran yang ditunjuk dan akan dilayani oleh pegawai PT. Pos Indonesia disertai membawa surat panggilan, KTP, KK dan kartu vaksin dan foto diri, ” tutur Cahyadi.
Ditempat terpisah TKSK Patrol Ustadz Muhaimin melalui sambungan telepon mengatakan, “dalam kegiatan penyaluran bansos BPNT tunai ini, sebelumnya kami sudah sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat terutama KPM yang akan menerima bansos BPNT tunai untuk mengunakan uang tersebut sesuai dengan peruntukannya yaitu membeli sembako di warung atau agen e- warong mana saja dan meminta nota belanjanya kepada warung sembako, ” ujar Muhaimin.
Camat Patrol Hatta Direja menyampaikan, “bantuan tunai ini diperuntukan untuk pembelian sembako nantinya dan kami menghimbau kepada KPM agar selalu mentaati protokol kesehatan agar terhindar dari virus covid 19, ” tutur Hatta Direja. (TAHRUDIN)