Anggota DPRD Indramayu Fraksi Demokrat H. Nico Antonio Serap Aspirasi Warga Desa Tanjungpura

Rabu, 22 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Indramayu,(Transtwonews) – Anggota DPRD Kabupaten Indramayu dari Fraksi Demokrat, H. Nico Antonio, ST melaksanakan kegiatan reses masa sidang III tahun 2025 di wilayah Dapil II yang dihadiri oleh kuwu desa tanjung Pura Didi Rohadi, SE serta sejumlah tokoh masyarakat tepatnya di Desa Tanjung Pura, Kecamatan Karangampel, Kabupaten Indramayu pada Selasa (21/10/2025).

Dalam agenda reses ini, warga menyampaikan berbagai aspirasi, kritik, dan harapan. Salah satu isu utama yang mengemuka adalah menurunnya tingkat kepercayaan masyarakat terhadap wakil rakyat, yang dipicu oleh ketidakmerataan pembangunan. Warga menyoroti perbedaan bantuan infrastruktur di beberapa wilayah desa, di mana ada pembangunan jalan usaha tani yang dibeton sementara desa lainnya belum ada.

Selain itu, warga Desa Tanjung Pura juga menyampaikan kebutuhan  alat kesehatan (alkes) untuk posyandu, usulan bantuan alat pertanian, serta usulan pembangunan jalan usaha tani dan permudah pembelian solar untuk traktor untuk para  petani.

Menanggapi aspirasi tersebut, H. Nico Antonio,ST mengatakan, pembangunan infrastruktur salah satunya dipengaruhi efisiensi anggaran dari pemerintah pusat atas instruksi Presiden Prabowo, sehingga beberapa program daerah tidak dapat berjalan maksimal.

Terkait posyandu, H. Nico Antonio, ST menekankan pentingnya fasilitas ini untuk menjaga kesehatan dan kecerdasan generasi penerus.

“Masalah Insfrastruktur jalan usaha tani khususnya di desa tanjung pura harus menjadi perhatian bersama. Saya akan terus mendorong ke pemerintah daerah kabupaten Indramayu dan pusat agar pembangunan jalan usaha tani dapat direalisasikan,” terangnya.

Warga pun menyampaikan harapan besar kepada H. Nico Antonio, ST untuk memperjuangkan aspirasi mereka, mengingat adanya pemangkasan anggaran dari pusat yang membuat sejumlah program tersendat. Persoalan pembangunan Insfrastruktur jalan usaha tani, permudah pembelian solar untuk traktor para petani  yang kerap menjadi masalah juga kembali diangkat dalam dialog tersebut.

Dalam kesempatan itu, H. Nico Antonio,ST mengingatkan bahwa kegiatan reses ditutup dengan komitmen H. Nico Antonio,ST untuk terus mengawal aspirasi masyarakat Desa Tanjungpura,desa segeran kidul dari daerah pilihan Indramayu II yaitu Kecamatan Karangampel, Krangkeng, Kedokan bunder dan Juntinyuat agar dapat terwujud, meski dengan keterbatasan anggaran yang ada.

( Kamal )

Berita Terkait

Upacara Hari Santri Nasional ke 10 di Kecamatan Cibatu Menyambung juang Merengkuh masa Depan
H Dedi Wahidi Anggota DPR RI Komisi X, Santuni Ribuan Orang Jompo dan Anak Yatim
Lapas Garut Tandatangani Komitmen Bersama: Wujud Integritas dan Profesionalitas Petugas Pemasyarakatan
Rutan Garut Tandatangani Komitmen Bersama Pemberantasan Barang Terlarang di Lingkungan Pemasyarakatan
Tiga Cluster Hukum Lilit Anggota DPRD Indramayu, Pengacara Sulit Buktikan Secara Hukum Tuduhan Perzinaan
WBP Aktif terlibat Tebar Benih Ikan Nila sebanyak 36.000 ekor di Kolam SAE Lapas Garut
Yudha Puja Turnawan, Anggota DPRD Garut Laksnakan Reses Dengan Berkaloborasi Antar Lintas Dinas Di Desa Cangkuang
Dukung Percepatan Alih Kelola RSUD Sentot Oleh Pemprov Jabar, Masyarakat Inbar Siap Datangi DPRD Indramayu
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 22 Oktober 2025 - 13:03

Anggota DPRD Indramayu Fraksi Demokrat H. Nico Antonio Serap Aspirasi Warga Desa Tanjungpura

Rabu, 22 Oktober 2025 - 08:57

Upacara Hari Santri Nasional ke 10 di Kecamatan Cibatu Menyambung juang Merengkuh masa Depan

Selasa, 21 Oktober 2025 - 07:35

Lapas Garut Tandatangani Komitmen Bersama: Wujud Integritas dan Profesionalitas Petugas Pemasyarakatan

Senin, 20 Oktober 2025 - 16:55

Rutan Garut Tandatangani Komitmen Bersama Pemberantasan Barang Terlarang di Lingkungan Pemasyarakatan

Sabtu, 18 Oktober 2025 - 21:30

Tiga Cluster Hukum Lilit Anggota DPRD Indramayu, Pengacara Sulit Buktikan Secara Hukum Tuduhan Perzinaan

Berita Terbaru