REGIONAL

Silahturahmi Bersama Ikatan Jurnalis Pajajaran (IJP) Diskominfo Kabupaten Bandung,Berikan Informasi Edukatif Kepada Masyarakat

Pangandaran,(transtwonews ) – Silaturahmi Akbar Wartawan se-Jawa Barat DPC (IJP) Ikatan Jurnalis Pajajaran Kabupaten Bandung Bersama Insan Pers, Kadis Kominfo Kabupaten Bandung Berikan Informasi Yang Edukatif Kepada Insan Pers.

Pangandaran Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bandung yang diwakili Kabid Komunikasi dan Informatika Sandi Apriatna, jalin silaturahmi dengan insan Pers.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Hotel Santosa Pangandaran Sabtu (26/08/2023).

Dimana Wartawan bagi Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bandung merupakan mitra penyampaian informasi secara luas kepada publik.

Pada kesempatan itu, Kabid Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Sandi Apriatna mengucapkan terima kasih kepada Ikatan Jurnalis Pajajaran (IJP) yang telah menggelar acara silaturahmi Akbar Wartawan.

“Terima kasih kepada rekan-rekan wartawan. Khususnya IJP, Semoga dengan kegiatan Silahturahmi Akbar wartawan ini kemitraan pemerintah dan pers di Kabupaten Bandung terus terjalin dengan baik dan media dapat memberikan informasi yang edukatif ke masyarakat,” kata Sandi.

Ia berharap agar seluruh insan pers di Kabupaten Bandung kompak, seirama dengan pemerintah daerah.

“Mudah-mudahan informasi-informasi tentang pembangunan dapat tersampaikan kepada masyarakat dan dapat memberitakan hal-hal yang dapat menyejukkan masyarakat dan tidak menimbulkan opini negative maupun provokatif,” jelasnya.

“Saya mengharapkan ke depannya insan pers dapat semakin kompak dan bersinergi, bermitra dengan Pemerintah Kabupaten Bandung dalam mengedukasi masyarakat,” tukasnya.

Sementara, Mulyani Basir yang Akrab disapa Ombas selaku perwakilan PWI Kabupaten Bandung menyampaikan terima kasih dan apresiasi dalam hal kerja sama yang baik dengan Diskominfo Kabupaten Bandung sehingga dapat membangun sinergi lebih kuat ke depannya.

Ia mengharapkan untuk rekan-rekan wartawan agar selalu semangat dan profesional dalam melaksanakan tugas jurnalistik.

“Mari kita bersama semakin belajar dan terus berproses dalam memberikan pemberitaan yang baik kepada masyarakat, sehingga tercipta suatu berita yang berkualitas dan profesional,” pungkasnya. (Gugum)

Facebook Comments Box

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button